Ketua MUI Purwakarta Respon Hasil Pemilu 2024, Beri Ucapan Selamat dan Panggilan Damai

Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Purwakarta, KH John Dien

Mediapurwakarta.com
- Seiring dengan pengumuman resmi hasil pemilu 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Purwakarta, KH John Dien, menyampaikan ucapan selamat kepada Presiden, Wakil Presiden, serta anggota legislatif yang berhasil terpilih.

"Kami, MUI Kabupaten Purwakarta, mengucapkan selamat kepada anggota legislatif DPR, DPRD II, DPRD I, DPD, dan Presiden-Wakil Presiden terpilih sambil menunggu penyelesaian sengketa pemilu di Mahkamah Konstitusi (MK). Mereka yang terpilih pastinya memiliki semangat negarawan dan tanggung jawab besar dalam melaksanakan amanat rakyat," ujar 
KH John Dien, dalam pernyataannya melalui sambungan telepohone, Minggu 24 Maret 2024.

KH John Dien mengajak masyarakat Purwakarta untuk menjauhi segala tindakan melawan hukum atau inkonstitusional terkait dengan hasil pemilu 2024. 

"Mari kita tunggu dan hormati pihak-pihak yang mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK) sebagai solusi konstitusional, damai, dan elegan. Keputusan MK harus dipatuhi semua pihak," tambahnya.

Ia juga mengajak masyarakat Purwakarta untuk menerima hasil pemilu sebagai bagian dari realitas politik. 

"Saya mengajak seluruh masyarakat di Kabupaten Purwakarta untuk memandang hasil pemilu sebagai bagian dari realitas politik dan konsekuensi yang timbul dari sistem demokrasi yang dipilih oleh negara kita. Dengan pandangan kritis, mari kita terima hasil pemilu dengan bijak dan lapang dada," katanya.

Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk menjaga keamanan dan ketertiban. "Kita tidak boleh mengajak masyarakat kita untuk melakukan tindakan yang dapat membahayakan. Sebaliknya, mari kita ajak mereka untuk menerima hasil ini dengan sikap yang positif dan memberikan manfaat. Semoga upaya kita bersama diiringi dengan ridho Allah dan ini adalah kemenangan bagi rakyat," tambahnya.